Meningkatkan Efisiensi Operasional Fleet dan Gudang dengan VSMS

oleh | 20 Des 2021 | Manajemen Gudang

Sebagai business owner yang ingin bisnisnya terus berkembang, usaha untuk meningkatkan performa perusahaan pastilah jadi fokus utama. Agar mencapai hal tersebut, berbagai strategi pun dilakukan, termasuk dengan mengatur supaya operational fleet dan manajemen gudang berjalan seefisien mungkin. Kabar baiknya, McEasy telah menciptakan teknologi bernama VSMS (Vehicle Smart Management System) yang dapat mempermudah Anda melakukan berbagai pekerjaan dengan lebih efisien. Tertarik mengetahui bagaimana caranya? Silakan simak ulasan dari McEasy berikut ini.

Mengatur Efisiensi Operasional Fleet dan Gudang

Agar tercapai efisiensi dalam proses logistik, pertama-tama pihak manajemen harus memastikan bahwa keseluruhan pekerja melakukan pekerjaannya job description-nya masing-masing. Kedua, manajemen harus melakukan monitoring secara berkala terhadap aset perusahaan. Monitoring ini haruslah bersifat menyeluruh. Jika manajemen atau business owner mengalami lost track dengan kegiatan operasional dan gudang, risikonya bisa tinggi. Risiko yang paling besar adalah membengkaknya biaya operasional sehingga profit yang didapatkan pun juga tidak maksimal. Lantas, bagaimana cara pihak manajemen melakukan monitoring dan pengawasan untuk mencapai efisiensi dengan bantuan VSMS? Begini caranya.

Pengingat Jadwal Pemeliharaan Kendaraan

Adanya kerusakan yang terjadi pada kendaraan sering kali bukan murni akibat kesalahan pada mesin saja, tetapi dapat juga diakibatkan oleh kelalaian pihak manajemen. Sebagai aset utama perusahaan, kendaraan wajib selalu dalam kondisi prima ketika beroperasi. Oleh karena itulah, servis rutin wajib dilakukan sebagai bagian dari pemeliharaan kendaraan.

Masalahnya, jika armada kendaraan Anda berjumlah puluhan atau bahkan ratusan, persoalan mengatur jadwal servis ini bisa menjadi sangat merepotkan. Anda tentu tidak mau kan mengeluarkan ekstra biaya untuk memperbaiki kerusakaan kendaraan—yang sebenarnya tidak butuh terlalu banyak biaya—seandainya unit tersebut diservis satu bulan lebih awal, bukan?

Nah, sebagai langkah preventif untuk menghindari masalah tersebut, VSMS hadir dengan fitur Maintenance Scheduler yang bekerja dengan sangat efektif. Sederhananya, VSMS akan mengirimkan notifikasi otomatis ke akun email Anda. Notifikasi ini bertujuan untuk mengingatkan Anda kapan kendaraan perlu mendapatkan pemeliharaan berkala. Notifikasi ini akan dikirimkan beberapa saat sebelum hari servis tiba. Jadi, Anda tidak perlu khawatir dengan risiko lupa servis sehingga unit kendaraan Anda akan selalu bisa beroperasi dengan efisien setiap harinya.

Automatisasi Data Entry

Sudah menjadi pekerjaan sehari-hari bagi staff di back office untuk melakukan pekerjaan repetitif seperti mencatat dan menginput data. Data harian yang harus dicatat dan diinput biasanya sangat banyak; antara lain adalah jumlah pesanan, biaya pengeluaran, stok unit, dan masih banyak lainnya. Selain jumlahnya banyak, pekerjaan ini juga cukup menguras waktu. Padahal, sebenarnya Anda bisa jauh lebih menghemat waktu dengan menggunakan VSMS, lho.

Yap, VSMS dari McEasy menawarkan fitur automatisasi data entry lewat fitur Dashboard dan Smart Report. Pada Dashboard, Anda dapat mengakses berbagai rangkuman data yang ditampilkan dalam bentuk grafik yang mudah dipahami. Grafik-grafik ini merupakan kumpulan insight penting yang akan membantu Anda dalam melakukan analisa.

Kemudian ada Smart Report, yaitu sebuah metode laporan pintar dari McEasy yang merangkum data perjalanan sesuai rute perjalanan secara otomatis. Laporan ini akan sudah dikonversi dalam bentuk yang lebih terperinci serta mudah untuk dibuat. Tentunya dengan dukungan data-data visual lengkap yang akan semakin memudahkan Anda dalam bekerja.

Telusuri Riwayat Perjalanan

Salah satu faktor yang menentukan kesukesan sebuah bisnis adalah kemampuan business owner dan pihak manajemen untuk memprediksi tren di masa yang akan datang. Nah, untuk dapat membuat prediksi yang tidak asal-asalan, Anda perlu melihat riwayat perjalanan. Dari riwayat perjalanan, Anda bisa melihat seberapa jauh jarak tempat keseluruhan unit armada, di mana saja rutenya, berapa jumlah penumpang tiap rute, hingga waktu tempuh yang diperlukan pada setiap rute.

Beruntungnya, sebuah software berbasis GPS Tracker seperti VSMS ini menyediakan fitur-fitur yang tidak hanya bisa mencatat rute perjalanan setiap kendaraan secara real-time, tetapi juga dapat melihat keseluruhan catatan data yang berhubungan dengan pelayanan, seperti titik pemberhentian kendaraan, jumlah penumpang, hingga kondisi kendaraan. Dengan mengetahui hal-hal tersebut, Anda bisa membuat keputusan dan strategi yang tepat untuk efisiensi. Tidak hanya itu saja, Anda juga bisa menganalis tren pelanggan sehingga dapat merumuskan strategi yang dapat langsung menarik target pasar potensial.

Kemampuan Memonitor

Benefit lain dari penggunaan VSMS adalah kemampuannya untuk melakukan tracking secara real-time. Seperti teknologi berbasis GPS Tracker lainnya, VSMS mampu menunjukkan lokasi kendaraan di titik tertentu secara spesifik melalui fitur Live Tracking. Itu artinya pihak operator dapat memonitor lokasi dan pergerakan masing-masing armada setiap saat. Ini sangat berguna apabila pengemudi kedapatan melaju di luar rute yang sudah ditentukan, operator dapat dengan mudah menegur pengemudi tersebut lewat fitur Tow Way Communication.

Selain itu, operator juga dapat memonitor kecepatan laju kendaraan serta jumlah penumpang yang dibawa masuk oleh pengemudi. Jika digunakan secara tepat, fitur-fitur ini dapat mengefisienkan banyak hal, seperti biaya bahan bakar, ketepatan waktu pengiriman barang, dan juga menghindari praktik penumpang gelap yang dapat merugikan Anda sebagai business owner.

Laporan Keuangan yang Terintegrasi

Bayangkan jika staff Anda harus melakukan rekapitulasi terhadap seluruh pengeluaran pengemudi setiap harinya? Misalkan seperti struk parkir, bensin, pengeluaran untuk tol, atau jasa servis untuk kondisi yang darurat. Ini merupakan tugas besar untuk staf bagian accounting yang mana sebenarnya tingkat risiko kesalahan (human error) masih terbilang tinggi.

Akan tetapi jangan khawatir, fitur Expenses dari VSMS dapat mengakomodasi hal tersebut. VSMS dapat menjadi alternatif yang lebih cepat, praktis, dan akurat dalam menyajikan laporan pengeluaran. Baik untuk tiap kendaraan maupun total secara keseluruhan. Dengan fitur ini, Anda dapat memintor laporan keuangan setiap waktu secara real-time. Selain itu, fitur ini juga akan membantu Anda untuk mengevaluasi manajemen sehingga biaya operasional dapat ditekan.

Nah, bagaimana? Apakah Anda tertarik untuk mengintegrasikan bisnis Anda dengan teknologi VSMS dari McEasy? Kami telah mengembangkan teknologi VSMS ini sedemikian rupa sehingga menghasilkan alat yang mutakhir untuk mengoptimalisasi penggunaan kendaraan, baik untuk kebutuhan pribadi maupun kebutuhan bisnis. Jadi bisa dipastikan VSMS McEasy akan menjadi piranti yang akan memberikan banyak benefit untuk bisnis Anda.

Apabila Anda tertarik dengan produk VSMS dari McEasy, kabar baik untuk Anda! Kami memberikan kesempatan untuk menggunakan produk kami sebelum membelinya. Yup, Anda bisa berkonsultasi secara lebih lanjut dan meminta sesi demo kepada customer service kami.

Customer service kami akan dengan senang hati membantu Anda memilihkan paket produk yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda. Tenang, Anda tidak perlu khawatir karena sesi demo yang kami tawarkan gratis tanpa adanya tambahan biaya. Segera hubungi tim kami! Kami siap melayani Anda dengan sepenuh hati.

Tulisan Terkait

7 Rekomendasi Aplikasi Pergudangan Terbaik untuk Anda

7 Rekomendasi Aplikasi Pergudangan Terbaik untuk Anda

Pentingnya Aplikasi PergudanganBerikut rekomendasi aplikasi pergudangan terbaik untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas pada bisnis logistik Anda!ShipperJubelioSolenGineeEcount ERP Berikut aplikasi pergudangan terbaik untuk meningkatkan efisiensi dan...

Implementasi Warehouse Management System

Implementasi Warehouse Management System

Implementasi WMS — penerapan warehouse management system atau sistem manajemen gudang — memungkinkan perusahaan untuk melakukan transformasi digital pada operasional logistik mereka, meminimalisir kesalahan, dan mengoordinasikan semua proses yang terjadi di dalam dan...

8 Tren Pergudangan yang Berlanjut di 2022

8 Tren Pergudangan yang Berlanjut di 2022

Manajemen pergudangan dan logistik terus berkembang. Mengelola gudang dalam iklim saat ini bisa menjadi tantangan. Lanskap ini mendorong perubahan dan mengungkapkan tren dan solusi baru untuk menjaga operasi tetap berjalan pada kinerja puncak. Menjelang akhir Q3 2022,...